Angiospermae,Gymnospermae dan Pterydophyta
1. ANGIOSPERMAE Angiospermae merupakan tumbuhan yang dominant saat ini.anggotanya mencakup sekitar 300 famili dan lebuh dari 250.000 spesies. Tumbuhan ini banyak ditemukan di semua daratan dunia ini. Ada banyak factor yang menentukan sehingga angiospermae terdapat di mana-mana. Di antaranya adalah 1. mampu beadaptasi dan bereproduksi di segala lingkungan 2. membentuk buah, bunga dan biji. Angiospermae memiliki pembuluh xylem dan floem. Anggota angiospermae di antaranya hidup sebagai pohon, perdu, semak, tumbuhan merambat, herba. Hidupnya ada yang semusim, tahunan, sukulen. Tumbuhan yang hidup di daerah kering, adaptasinya dengan mereduksi daun, misalnya kaktus. Cirri utama yang membedakan angiospermae dengan kelompok tumbuhan yang lain adalah adanya bunga dengan bakal biji yang terletak di dalam bakal buah. Bunganya ada yang tunggal, bergerombol, dan bagia-bagiannya sangat kompleks. Bunga berfungsi menghasilkan buah dan biji, maka bakal buah berkembang menjadi buah. Angiospermae terdir